close
Daerah  

Kepala Sekolah Harus Terus Berinovasi untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan

Dr. Suriyadi
Dr. Suriyadi

ADIWARTA.COM: KONAWE – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Konawe terus mendorong upaya peningkatan mutu pendidikan mulai dari tingkat sekolah dasar hingga menengah pertama.

Sejalan dengan itu, kepala sekolah menjadi alat pacu untuk menyukseskan keinginan tersebut. Kepala sekolah dituntut memiliki keterampilan dan kompetensi dalam memimpin sebuah sekolah.

Kepala Dikbud Konawe, Dr. Suriyadi mengatakan, kepala sekolah harus memiliki kemampuan dan kapasitas intelektual, emosional, spiritual dan sosial.

Dengan kelebihan itu, kepala sekolah diharapkan mampu membawa perubahan signifikan dalam manajemen sekolah yang menjadi tanggung jawabnya.

“Untuk itu saya berharap para Kepala sekolah terus berinovasi dalam meningkatkan mutu pendidikan yang baik menjadi lebih baik lagi,” kata Dr. Suriyadi.

Hal lain yang harus menjadi perhatian adalah komunikasi. Menajemen sekolah, kata Suryadi, harus dikerjakan secara tim sehingga kepala sekolah dituntut untuk mampu berkomunikasi dengan tiap gurunya.

“Banyaklah berdiskusi dengan banyak pihak, kalau kepala sekolah itu ada Forum Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS). Tujuannya agar banyak masukan yang bisa diterima dan diterapkan,” pungkasnya.*