close

Dua Perwira Polres Konawe Memasuki Masa Pensiun

60DE954B A26C 453B 9E78 F93367754BAD
Upacara pedang pora pelepasan purnabakti personil Polres Konawe. Upcara dipimpin Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.

ADIWARTA.COM: KONAWE – Dua personil berstatus perwira pertama memasuki masa purbabakti atau pensiun. Sebagai penghormatan terakhir, kedua personel mengikuti acara tradisi pelepasan purnabaki di Mako Polres Konawe, Jumat (23/9/2022).

Dua personil yang masuki purnabakti yaitu AKP (purn) H. Rusmiady, S.H dan AKP (purn) Alimin Ambo Ali. Keduanya bertugas sehari-hari di Mako Polres Konawe.

Acara pelepasan purnabakti dipimpin Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K, Komandan Upacara Kabag Sumda Kompol H. Ambo Tuwo, Komandan Pasukan Pedang Pora Kapolsek Lambuya IPTU Asriady, S.Sos.

Kegiatan dihadiri oleh Waka Polres Konawe Kompol Alwi, S.Ag, Para Kabag, Kasat, Kapolsek, Perwira, personel Polres Konawe, Bhayangkari Cabang Konawe serta personel Polres Konawe yang Purnabakti.

Pengalungan bunga dilakukan langsung oleh Kapolres AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K. Usai itu, dilakukan pengantaran ke pintu gerbang Mako Polres Konawe.

Adapun acara pelepasan meliputi pesan dan kesan personel yang purnabakti, penyerahan cindera mata dan kenang-kenangan kepada personel purnabakti oleh Kapolres Konawe dan Waka Polres Konawe.*