ADIWARTA.COM: KONAWE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe memberikan apresiasi atas sikap kooperatif yang ditunjukkan oleh manajemen PT Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI) dalam menyambut kunjungan kerja mereka, Selasa (12/3/2025).
Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya bersama Wakil Ketua II, Nasrullah Faizal dan anggota lainnya. Kedatangan tim DPRD Konawe disambut langsung manajemen PT VDNI.
Kunjungan ini dinilai sebagai bentuk sinergitas yang baik dalam mengawal investasi di Kabupaten Konawe, khususnya membahas potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dapat diperoleh dari PT VDNI.
Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya, mengungkapkan bahwa rombongan dewan disambut dengan antusias oleh manajemen perusahaan.
“Sambutan ini kami apresiasi. Ini merupakan salah satu bentuk sinergitas yang baik dalam hal mengawal investasi di Kabupaten Konawe,” ujarnya.
Senada dengan Ketua DPRD, Wakil Ketua II DPRD Konawe, Nasrullah Faizal, SH, juga menyampaikan pujian kepada manajemen PT VDNI. “Manajemen PT VDNI telah menerima kunjungan kerja Dewan dengan baik,” ucapnya.

Menurut Nasrullah, sikap kooperatif yang ditunjukkan oleh PT VDNI mencerminkan komitmen perusahaan dalam menjalin hubungan baik dengan pemerintah daerah. Hal ini diharapkan dapat menciptakan iklim investasi yang kondusif di Kabupaten Konawe.
Kunjungan kerja ini merupakan bagian dari upaya DPRD Konawe untuk menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik dengan para investor di daerah.
Diharapkan, sinergitas antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dapat terus ditingkatkan demi kemajuan Kabupaten Konawe.*
Editor: Saldy
